Senin, 26 April 2010

DPRD Dukung Pembangunan Lampu Stadion

Komisi D DPRD Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, mendukung pembangunan lampu Stadion Letjen H Soedirman Bojonegoro, Jawa Timur, dengan standar internasional.

“Pada prinsipnya jajaran Komisi D mendukung pembangunan lampu Stadion Bojonegoro dengan standar internasional,” kata sekretaris Komisi D DPRD Bojonegoro, Zaenuri, Senin (26/4/2010).

Hal senada disampaikan Wakil Ketua Komisi D DPRD, Agus Sugianto yang menyebutkan, kalau memang lampu stadion dibangun dengan standar Internasional, diperkirakan biayanya mencapai Rp 8,5 miliar.

Menurut Zaenuri dan Agus, dana pembangunan lampu stadion yang tersedia baru sebesar Rp 4,5 miliar dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Kekurangan anggaran tersebut bisa diperjuangkan masuk dalam perubahan anggaran keuangan (PAK).

Agus mengatakan, melihat perkembangan prestasi Persibo yang berhasil lolos dalam delapan besar kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia, peluang Persibo masuk ISL semakin terbuka.

“Jelas keberadaan lampu stadion mutlak diperlukan, kalau kita tidak ingin gagal masuk Liga Super (ISL), hanya gara-gara stadion tidak ada lampunya,” jelasnya.

Karena itu, baik Agus maupun Zaenuri, mengaku siap memberikan dukungan sepenuhnya, untuk memperjuangkan kekuranggan anggaran pembangunan lampu stadion masih di dalam PAK.

“Yang penting dalam membangun lampu harus berkualitas,” kata Agus menegaskan. Pembangunan lampu dengan standar Internasional direncanakan dengan memanfaatkan empat tiang dengan jumlah 40 titik lampu. (ANT)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar