Sabtu, 22 Mei 2010

Wasit Buruk, Persibo Siap Protes PSSI

Buruknya kinerja wasit yang memimpin pertandingan antara Persibo Bojonegoro melawan Persidafon Defonsoro kemarin malam di Gelora Delta Sidoarjo membuat manajemen Laskar Angling Dharma bersikap tegas.

Bahkan, kemungkinan besar manajemen akan mengirim surat protes kepada PSSI. Sebab, keputusan wasit di lapangan sangat tidak adil dan mencederai fair play.

Manajer Persibo Bojonegoro, Letkol Inf Taufiq Risnendar, kepada beritajatim.com, Jumat (21/5/2010) mengatakan, jika sejauh ini manajemen masih melakukan rapat.

“Kemungkinan besar kami akan mengirimkan protes kepada PSSI sebagai induk sepak bola nasional,” katanya.

Sebab, prediksi kami sebelumnya terkait dengan pertandingan yang kurang benar, akhirnya terbukti. Sehingga, dua pertandingan terakhir di babak delapan besar Divisi Utama, Persibo selalu dirugikan oleh wasit.

“Memang seperti ada indikasi untuk menjegal Persibo dalam Divisi utama dan untuk lolos ke Indonesia Super League,” terangnya.

Ditanya mengenai kemungkinan sanksi yang akan diterima Persibo Bojonegoro, khususnya mengenai protes keras kepada wasit tadi malam? Taufiq mengaku tidak gentar menghadapinya.

Sebab, itu semua adalah resiko untuk menempuh kebenaran dalam pertandingan. Karena, kepemimpinan wasit memang sangat-sangat jauh dari menjunjung tinggi fair play.

“Tidak hanya satu dua kali saja keputusan yang merugikan kami, tetapi sangat banyak. Sehingga, kami tadi malam juga tidak bisa tinggal diam,” lanjutnya.

Menurutnya, sanksi yang kemungkinan akan diberikan PSSI akan dihadapi dengan siap. Sebab, manajemen Laskar Angling Dharma menilai, semua kejadian tadi malam muncul karena wasit yang tidak baik.

“Kalau pengadil pertandingan fair play, kami yakin pemain, official dan penonton akan juga baik-baik saja,” sambungnya.
Menurutnya, kalah menang dalam pertandingan itu biasa. Tetapi, semua itu juga harus diraih dengan cara-cara yang benar. Sehingga, semua pihak bisa menerimanya.(beritajatim.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar