Minggu, 09 Mei 2010

Takut Cidera, Pemain Persibo Diminta Hati-Hati

Bojonegoro (beritajatim.com) - Walaupun target awal hanya melanggengkan sejarah positif di Piala Indonesia atau dulunya Copa Indonesia, belakangan ini target Persibo Bojonegoro mulai dirubah.

Para pemain diminta juga serius dan berprestasi dan kalau bisa mencapai prestasi tinggi. Tetapi tetap harus diingat, kalau target tahun ini adalah lolos di Indonesia Super League (ISL).

Sehingga, saat melawan tuan rumah Persebaya Surabaya sore nanti, pemain diminta menghindari tekling-tekling keras.
Hal itu seperti yang diwanti-wanti oleh manajemen Laskar Angling Dharma dan disampaikan kepada beritajatim.com, Minggu (9/5/2010).

Asisten Manajer Persibo Bojonegoro, Imam Sardjono mengatakan, jika target utama tetap lolos di ISL. Dan saat ini Persibo tengah memasuki masa krusial dan jangan sampai tergelincir.

Sebab, pertandingan yang cukup padat akan bisa memecah konsentrasi Aris Tuansyah dkk, antara tetap melanggengkan eksistensi di Piala Indonesia atau menatap pertandingan perdana di Sidoarjo beberapa waktu mendatang.

"Saat ini Persibo telah jauh melangkah di Piala Indonesia, sehingga prestasi tinggi juga diharapkan oleh manajemen," kata Sardjono.

Walaupun begitu, pihaknya meminta para pemain lebih berhati-hati dan menghindari cidera. Sebab, hal itu akan sangat riskan jika terjadi.

"Memang, waktu pertandingan yang cukup pendek dengan Devisi Utama membuat kami harus berpikir lebih dalam lagi," terangnya.
Sebab, jika dalam pertandingan di Piala Indonesia ada pemain yang cidera, maka akan sangat merugikan tim saat menghadapi tim-tim kuat.

Khususnya saat menghadapi Persipasi pada 18 Mei yang akan datang di Stadion Gelora Delta Sidoarjo. "Kami sudah memberitahukan kepada pelatih maupun pemain," sambungnya.[dul/ted

Tidak ada komentar:

Posting Komentar