Jumat, 07 Mei 2010

Menang, Siapkan Bonus Rp 35 Juta

Kemarin (7/5) sekitar pukul 13.00 tim Persibo Bojonegoro bertolak menuju Surabaya untuk mengikuti Piala Indonesia. Tim berangkat dari mess Persibo, Jalan Untung Suropati, Bojonegoro. “Kita siap tempur dan nggak ada masalah,” ungkap Aris Tuansyah, kapten tim Persibo. Dia menyatakan, para pemain siap menampilkan permainan terbaik dalam babak 16 besar Piala Indonesia.

Tim Persibo sendiri sekitar pukul 17.00 kemarin tiba di Surabaya. Selanjutnya, tim menginap di Hotel Widodaren, Surabaya. “Namun, kita belum tahu kapan para pemain kita boleh menjajal lapangan,” kata Asisten Pelatih Persibo Bambang Pramuji. Persibo akan menjalani laga perdana 16 besar Piala Indonesia melawan Persebaya Surabaya, besok (9/5) sore di Gelora 10 November, Surabaya.

Sementara itu, Asisten Manajer Persibo Abdul Mun`im mengungkapkan, meskipun Piala Indonesia bukan fokus utama, manajemen tetap memberikan bonus yang sama kepada pemain kalau mampu meraih kemenangan. Sebelumnya, manajemen selalu memberikan bonus kepada pemain kalau menang di laga away kompetisi Divisi Utama.

Dia menjelaskan, setiap kemenangan di Piala Indonesia akan dihargai sama dengan away di kompetisi Divisi Utama. Nilainya Rp 35 juta setiap kali menang. Hal sama dilakukan untuk setiap hasil seri di laga away. Bedanya, kalau seri dapat Rp 25 juta.

Dengan penghargaan ini, kata Mun`im, pemain bisa menunjukkan permainan maksimalnya. Sehingga, bisa menghasilkan kemenangan bagi Persibo meski lawannya dari kasta yang lebih tinggi. “Ini memang tidak seberapa jika dilihat dari nilai, tetapi setidaknya hal itu menujukkan keseriusan Persibo di ajang ini,” imbuhnya.

Karena itu, dengan totalitas yang diberikan manajemen, Mun`im berharap para pemain bisa menujukkan hasil yang maksimal. Meski Piala Indonesia tak menjadi fokus utama, manajemen berharap Persibo tidak sekadar ikut atau menjadi penggembira. “Kita ingin ya lolos ke delapan besar,” tegasnya. (ade/fiq/jpnn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar